Untuk membuat struktur bangunan yang kokoh dan tahan lama hal yang wajib dilakukan adalah penggunaan bahan material berkualitas salah satu nya pasir untuk plester.
Untuk pekerjaan plesteran dinding tentu membutuhkan material pasir yang berkualitas agar hasil dinding lebih kokoh dan terhindar dari permasalahan keretakan dinding.
Lantas pasir apa yang bagus untuk plester ?
Urusan memilih pasir untuk plester jangan anggap enteng,karena salah memilih pasir kualitas bangunan yang jadi taruhan nya.
Jangan tergiur dengan harga murah namun mengabaikan kualitas nya karena akan timbul permasalahan pada bangunan yang membutuhkan biaya perbaikan jauh lebih tinggi dibanding harga yang anda keluarkan saat membeli pasir berkualitas.Hasil sudah pasti kokoh dan terhindar permasalahan pada struktur bangunan.
Berikut ciri - ciri pasir yang bagus untuk plester dinding :
- Pasir pleter memiliki butiran yang tajam & keras.
- Pasir tidak mudah hancur.
- Kandungan lumpur pada pasir tidak lebih dari 5%.
- Pasir tidak banyak mengandung bahan organik.
Agenpasir.com menyediakan pasir untuk kebutuhan plester dinding yang bisa anda gunakan pada proyek pembangunan anda.Dengan kualitas yang sudah terbukti & teruji,pasir plester ini bisa menjadi pilihan utama agar bangunan lebih kokoh & tahan lama serta terbebas dari keretakan dinding.
Pasir Bangka Untuk Plester
Pasir bangka bisa dijadikan pilihan untuk plester dinding bangunan anda.Kualitas nya sudah tidak diragukan lagi karena dipakai juga sebagai bahan baku untuk industri beton precast.
Butiran relatif halus dengan kadar silika tinggi yang pasti nya akan membuat dinding terbebas dari keretakan dan menjadikan dinding jauh lebih kokoh & tahan lama.
Ada 2 jenis pasir bangka yang bisa digunakan untuk plester dinding bangunan anda :
Pasir Bangka Putih
Memiliki butiran halus dengan kadar lumpur yang minim yang cocok dan bagus dipakai untuk plester dinding bangunan.
Pasir Bangka Kuning
Pasir bangka dengan warna kuning kecoklatan dan memiliki butiran sedikit lebih kasar,kadar lumpur nya minim serta kadar silika nya tinggi dibanding dengan pasir jenis lain.
Pasir Sungai Grade Super
Jenis pasir sungai yang berasal dari tambang pasir kalimantan dengan grade super dan kategori pasir kualitas ekspor.Butiran nya tidak terlalu kasar serta kadar silika tinggi menjadikan pasir ini cocok untuk plester.
Memiliki kadar lumpur yang minim sehingga hasil plesteran dinding terbebas dari keretakan dan permasalahan dinding lain nya.
Silahkan hubungi kami untuk mendapatkan informasi mengenai pasir yang bagus untuk plester dengan harga terbaik pengiriman jabodetabek.